Pengaruh Metode Simulasi Dalam Pembelajaran Matematika Terhadap Pemahaman Konsep Matematis Siswa
DOI:
https://doi.org/10.47902/biofismajurnalrisetpendidikan.v1i1.174Kata Kunci:
Metode Simulasi, Pemahaman Konsep, Pembelajaran MatematikaAbstrak
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh metode simulasi dalam pembelajaran matematika terhadap pemahaman konsep matematis siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode quasi eksperimen. Penelitian ini dilakukan di MTs Al-Khairiyah Natar Tahun Pelajaran 2021/2022. Sampel yang digunakan adalah 32 siswa kelas VII-A sebagai kelas eksperimen dan 32 siswa kelas VII-B sebagai kelompok kontrol. Instrumen penelitian yang digunakan sebagai tes hasil belajar matematika adalah 17 butir soal berbentuk essay. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan uji – t untuk menguji hipotesis yang diajukan. Hasil perhitungan yang telah dilakukan diperoleh thitung sebesar 3,17 dan ttabel sebesar 1,66. Dari hasil nilai rata-rata menurut pemahaman Bloom, didapat bahwa pada kelas eksperimen nilai rata-rata pada kategori translasi sebesar 68,7, pada kategori interpretasi sebesar 72,4 dan pada kategori ekstrapolasi sebesar 65,2. Sedangkan pada kelas kontrol nilai rata-rata pada kategori translasi sebesar 60,7, pada kategori interpretasi sebesar 72,6 dan pada kategori ekstrapolasi sebesar 52,4. Karena thitung > ttabel (3,17 > 1,67) maka H0 ditolak. Pada proses pembelajaran dengan metode simulasi ini juga membuat siswa lebih aktif karena siswa dapat merasakan sendiri dengan melibatkan inderanya sebanyak mungkin dalam memainkan peran pemain dalam mensimulasikan suatu keadaan, sehingga terdapat perbedaan pemahaman konsep matematika siswa antara kelas yang diajarkan dengan menggunakan metode ismulasi dengan siswa yang diajarkan dengan menggunakan metode konvensional. Sehingga dapat ditarik kesimpulan bahwa terdapat pengaruh pembelajaran dengan menggunakan metode simulasi terhadap pemahaman konsep matematis siswa.