Pelatihan Metode Dakwah Melalui Pemberdayaan Partisipasi keluarga Di Kampung Iring Mulyo

Penulis

  • Rudi Hanafi Institut Agama Islam Darul A'mal Lampung
  • Abidin Abidin Institut Agama Islam Darul A'mal Lampung
  • Siti Siti Wardatul Hamro Institut Agama Islam Darul A'mal Lampung

DOI:

https://doi.org/10.47902/member.v2i3.217

Kata Kunci:

Dakwah, Pemberdayaan, Partisipasi Keluarga

Abstrak

Tulisan ini bertujuan untuk menggambarkan dinamika pemberdayaan keluarga dalam mendukung program dakwah di pedesaan. Perubahan pada tatanan kehidupan termasuk di pedesaan perlu adaftasi dari gerakan dakwah yang bisa mengimbangi dan mengisi perubahan menuju masyarakat yang lebih berkualitas. Keluarga merupakan komponen kelompok terkecil, paling banyak, dan paling berhubungan langsung dengan kegiatan dakwah di pedesaan. Peran serta keluarga sebagai subjek dan mitra dakwah menjadi sangat menentukan akan keberhasilan secara keseluruhan. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan intervensi pemberdayaan masyarakat. Masyarakat sasaran adalah tokoh-tokoh keagamaan dan masyarakat jamaah dakwah, meliputi: Para ketua DKM, Ibu-ibu penggerak pengajian, dan para asatidz, para jamaah Ibu-ibu dan remaja serta anak-anak jamaah pengajian. Data yang diperoleh berupa keegiatan sosial dan keagamaan yang telah berlangsung di Desa Mandalasari. Pertama, Kegiatan Sosial dan Keagamaan. Kedua, Kegiatan Dakwah berbasis Pemberdayaan Partisipasi Keluarga. Ketiga, Peran dan Kewajiban sebagai Anggota Keluarga dalam dakwah pemberdayaan. Tulisan dapat menggambarkan suatu kasus tentang dakwah pemberdayaan melalui partisipasi keluarga di pedesaan.

Unduhan

Diterbitkan

2023-06-23

Cara Mengutip

Hanafi, R., Abidin, A., & Siti Wardatul Hamro, S. (2023). Pelatihan Metode Dakwah Melalui Pemberdayaan Partisipasi keluarga Di Kampung Iring Mulyo. Member: Jurnal Inovasi Pengabdian Masyarakat, 2(3), 98–107. https://doi.org/10.47902/member.v2i3.217